37 Warga di Jember Dilarikan ke Puskesmas Usai Hirup Asap Limbah Kayu

MATAMAJA GROUP//Jember – Sebanyak 37 warga mengalami sesak napas akibat menghirup asap limbah kayu yang terbakar di Desa Sukowiryo, Kecamatan Jelbuk, Kabupaten Jember, Kamis (18/5).

 

“Sebagian kena asapnya itu memang menderita sakit asma. Sehingga terpicu asapnya jadi kambuh juga,” kata Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Jember Koeshar Yudiarto kepada kumparan, Jumat (2/6).

 

Koeshar menyebut, dari 37 orang terpapar terdapat seorang bayi. Mereka telah dilarikan ke rumah sakit. Setelah dirawat sebagian besarnya telah pulang ke rumah.

 

“Juga ada bayi-bayi juga, sekitar ada 37 korban. Untuk sementara ini sudah dilakukan penanganan di puskesmas, alhamdulillah sudah baik semua dan puskesmas masih tetap buat posko,” jelasnya.

Koeshar menjelaskan, asap yang dikeluarkan itu memang seperti kebakaran dari kayu biasa. Akan tetapi, mereka secara terus menerus menghirup asap tersebut yang mengakibatkan sesak napas.

“Kalau asapnya itu ya kayak asap pembakaran dari kayu itu. Jadi itu memang limbah kayu itu, sama kayak asap biasanya. Cuma kalau orang dalam konsentrasi tinggi terus menerus kan jadinya sesak juga. Apalagi orang yang sudah punya asma jadi kambuh,” ungkapnya.

 

Selain itu, Puskesmas Jelbuk juga membuka posko 24 jam untuk melayani masyarakat yang mengeluhkan sesak napas akibat kebakaran limbah tripleks itu.

 

“Masih ada kegiatan puskesmas, ada yang mengikuti relawan itu jam 6-12 malam. Takutnya ada petugas yang jatuh (sakit) juga,” pungkasnya.

 

Ket. Foto:

Ilustrasi asap. Foto: Shutter Stock

 

Sumber: kumparan.com

Artikel ini tayang di jaringan media Matamaja Group

 

https://matamaja.com/

https://ppnews.id/

https://otoritas.id/

https://buser.id/

https://buser.co.id/

https://buser.web.id/

https://buserjatim.com/

https://buserjabar.com/

https://intelejen.id/

https://gardapublik.com/

https://gardahukum.com/

https://libaz.id/

https://tnipolri.com/

https://libaz.id/

https://ainews.id/

https://lacakberita.com/

https://awasjatim.com/

https://beritamadiun.id/

https://suaramajalengka.com/

https://realistis.id/

https://gmbinews.com/

https://newscobra07.com/