Dukung Ketahanan Pangan, Kodim 0803/Madiun Manfaatkan Lahan Tidur.

Madiun – Pemberdayaan lahan tidur di seluruh jajaran Kodim 0803/Madiun terus di maksimalkan, hal itu dilakukan untuk menguatkan ketahanan pangan. Seperti pemanfaatan lahan tidur untuk ditanami pohon pisang yang di lakukan di lahan kawasan Lapangan tembak Gunung Kendil, Desa Pilangrejo, Kec. Wungu, Kab. Madiun, Jumat (1/7/2022).

Dandim 0803/Madiun Letkol Inf Meina Helmi, S.Sos., melalui Pasiter Kodim 0803/Madiun Kapten Inf Sutoyo mengatakan untuk mempertahankan ketersediaan bahan pangan maka anggota melaksanakan program ketahanan pangan.

“Tentunya untuk menjaga ketersediaan itu, kita memanfaatkan lahan tidur dan kosong di lingkungan area Lapangan tembak Gunung Kendil,” ujarnya.

Lahan tidur milik warga pun juga mendapat bantuan bibit pisang, yang pada proses penyiapan lahan, penanaman hingga perawatan mendapat bantuan dan pendampingan dari Kodim 0803/Madiun.

“Kami memberikan bantuan dan melakukan pendampingan terhadap para petani mulai dari proses penyiapan lahan, proses tanam hingga perawatan, sehingga lahan itu bisa bermanfaat bagi masyarakat,” tambahnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *