Wakapolres Majalengka Pimpin Apel Kesiapan KRYD Gabungan untuk Jaga Keamanan Peringatan HUT RI ke-79 mjl

 

Majalengka, – Wakapolres Majalengka, KOMPOL Asep Agustoni, S.E., M.M., didampingi oleh Kabag Ops Polres Majalengka, KOMPOL Jaja Gardaja, memimpin apel kesiapan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) gabungan pada Sabtu (17/08/2024) malam. Apel ini melibatkan unsur TNI, Polri, Dinas Perhubungan (Dishub), dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Majalengka.

Dalam arahannya, KOMPOL Asep Agustoni menekankan pentingnya sinergi antarinstansi dalam menghadapi berbagai potensi gangguan keamanan, terutama dalam rangka peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79. Ia menegaskan komitmen Polres Majalengka untuk terus menjaga kondusivitas wilayah, serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat.

Apel gabungan ini berlangsung dengan penuh kedisiplinan, diikuti oleh personel dari berbagai satuan yang siap menjalankan tugas pengamanan. KOMPOL Asep Agustoni juga memberikan arahan strategis kepada seluruh personel agar selalu waspada dan tanggap terhadap situasi yang berkembang di lapangan.

Pelaksanaan apel ini mencerminkan dedikasi Polres Majalengka dalam menjalankan tugas pokoknya, serta kerjasama yang solid antara instansi terkait dalam menjaga ketertiban umum dan menegakkan hukum di wilayah tersebut.

Setelah apel, petugas gabungan langsung melaksanakan KRYD dan melakukan pemantauan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di tempat-tempat keramaian dan lokasi-lokasi yang dianggap rawan.

Sementara itu, di tempat terpisah, Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR., menekankan pentingnya peran semua pihak dalam menjaga keamanan selama peringatan Hari Kemerdekaan, serta memastikan seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman dan lancar.
#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *