Polda Bali – Polresta Denpasar – Polsek Kuta, buset jatim. com-
DENPASAR-Vaksinasi Covid-19 secara serentak dilakukan diseluruh negeri, baik usia anak, dewasa maupun lansia guna tingkatkan kekebalan kelompok dalam meminimalisir penyebaran virus corona.
Bertempat di kawasan Hotel Oberoi jalan Kayu Aya Seminyak Kuta Badung, personil Bhabinkamtibmas Kelurahan Seminyak Polsek Kuta Aiptu I Made Arnata Setiawan dan Aiptu I Wayan Sudira, SE., bersama Linmas dan Penrepti Basangkasa lakukan pengamanan dan pengawasan protokol kesehatan kegiatan Vaksinasi Covid-19 Booster yang dikhususkan bagi warga lansia, Kamis (10/03/2022) pagi.
“Kami berkolaborasi dengan Pecalang dan Penrepti berikan pengamanan serta pengawasan juga berikan himbauan tentang protokol kesehatan terhadap kegiatan Vaksinasi Covid-19 dosis lanjutan atau Booster khusus lansia dengan target 600 warga,” ucap Bhabinkamtibmas Kelurahan Seminyak Aiptu I Made Arnata Setiawan.
Kapolsek Kuta Kompol Orpa SM Takalapeta, S.H., secara terpisah mengungkapkan bahwa sudah menjadi kewajiban bagi personilnya khususnya Bhabinkamtibmas, untuk senantiasa hadir dan berikan pengamanan serta pengawasan Disiplin Protokol Kesehatan setiap ada kegiatan masyarakat diwilayah binaannya, sehingga kegiatan bisa berjalan dengan lancar dan aman serta tetap mematuhi prokes yang berlaku. (Tmr/Red).