Majalengka, – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya, Bhabinkamtibmas Polsek Jatiwangi, Polres Majalengka, Polda Jabar, Bripka Anson bersama Babinsa menjalin komunikasi dengan menyambangi petugas keamanan (security) di wilayah hukum Polsek Jatiwangi.Minggu (21/7/2024).
Kegiatan ini merupakan wujud sinergitas antara TNI dan Polri dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif. Bripka Anson dan Babinsa memberikan himbauan kepada para security agar selalu waspada dan proaktif dalam menjaga keamanan lingkungan sekitar.
Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Jatiwangi Kompol Endang Kusnandar, S.H., M.H., menyampaikan pentingnya kerjasama antara berbagai elemen keamanan. “Sinergitas antara TNI, Polri, dan petugas keamanan sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman. Kami berharap dengan adanya komunikasi yang baik ini, situasi Kamtibmas di wilayah Jatiwangi tetap terjaga,” ujar Kompol Endang Kusnandar.
Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat kerjasama antara TNI, Polri, dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Jatiwangi.
#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar