Silaturahmi Kamtibmas, Upaya Kapolsek Tukdana Menjaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024

 

Indramayu – Kapolsek Tukdana, AKP H. Cartono, S.H, kembali melaksanakan silaturahmi Kamtibmas dengan mengunjungi sejumlah elemen masyarakat di wilayah hukum Polsek Tukdana, Kabupaten Indramayu. Kamis (24/10/2024)

Kegiatan ini merupakan upaya untuk memperkuat hubungan antara kepolisian dan masyarakat serta memastikan keamanan dan ketertiban di lingkungan setempat.

Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Tukdana, AKP H. Cartono, menjelaskan bahwa kegiatan silaturahmi ini bertujuan untuk mendengarkan aspirasi dan keluhan dari masyarakat.

“Silaturahmi ini penting agar kita bisa bersinergi dengan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban, terutama menjelang pelaksanaan Pilkada 2024,” ungkap Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata.

Dalam pertemuan ini, AKP H. Cartono juga menyampaikan imbauan agar masyarakat tetap waspada dan aktif berperan serta dalam menjaga keamanan lingkungan.

Ia mengajak masyarakat untuk tidak ragu melaporkan setiap kejadian yang mencurigakan kepada pihak kepolisian.

Melalui silaturahmi ini, diharapkan tercipta komunikasi yang baik antara Polsek Tukdana dan masyarakat, sehingga segala potensi gangguan keamanan dapat diminimalisir dan situasi tetap aman dan kondusif.

“Mari kita jaga kondusifitas di Kecamatan Tukdana agar Pilkada dapat berjalan aman dan damai,” tambahnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *