MAJALENGKA, – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Majalengka, Polda Jabar, melaksanakan kegiatan Jumat Berbagi dengan membagi-bagikan makanan gratis kepada masyarakat di Wilayah Hukum Polres Majalengka pada Jumat (2/2/2024). Dalam Kegiatan Dikmas Lantas Jumat Berbagi ini, Satlantas Polres Majalengka memberikan makanan sebanyak 100 porsi kepada masyarakat, khususnya kepada tukang becak, pemulung, panti yaouma, dan warga yang membutuhkan di wilayah hukum Polres Majalengka.
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara Polri dan masyarakat, serta sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap kebutuhan masyarakat di wilayah hukum Polres Majalengka. Kasat Lantas Polres Majalengka, AKP Mochammad Ali, S.H., M.M., menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi wujud konkret dari semangat pelayanan kepada masyarakat.
“Jumat Berbagi ini merupakan kegiatan rutin yang kami laksanakan sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat. Dengan memberikan makanan gratis kepada mereka yang membutuhkan, kami berharap dapat membantu meringankan beban hidup mereka dan meningkatkan kebersamaan antara kepolisian dan masyarakat,” ungkap AKP Mochammad Ali.
Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR, turut menegaskan bahwa kegiatan ini memiliki nilai-nilai sosial yang tinggi. “Terjalinnya tali silaturahmi antara Polri dan masyarakat sangat penting dalam menciptakan situasi keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Majalengka. Kami berkomitmen untuk terus mendukung dan membantu masyarakat dalam berbagai kegiatan yang positif,” tutur Kapolres.
Kegiatan Jumat Berbagi ini diharapkan dapat memberikan inspirasi dan memberikan dampak positif bagi masyarakat, serta memperkuat hubungan yang harmonis antara kepolisian dan warga masyarakat di Kabupaten Majalengka.
#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,