TABANAN, BUSERJATIM.COM-
Untuk tetap terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polsek Tabanan, terutama terhadap penerapan protokol kesehatan saat berlangsungnya kegiatan masyarakat. Polsek Tabanan melakukan pengamanan dan pemantauan penerapan Prokes saat berlangsungnya sholat Jumat bagi umat muslim pada hari Jumat tanggal 4 Pebruari 2022 .
Seijin Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra, S.I.K., M.H., Kapolsek Tabanan Kompol I Made Pramasetia, S.H., S.I.K., M.H., mengatakan bahwa ” kegiatan ini adalah kegiatan pengamanan rutin yang dilakukan personil Polsek Tabanan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat saat melakukan ibadah sholat Jumat.

Dan untuk di dalam kota Tabanan kami melakukan pengamanan di dua masjid dan dua musholla. Disamping melakukan pelayanan keamanan, kami juga melakukan pemantauan terhadap penerapan disiplin protokol kesehatan. “Bersama sama dengan pihak keamanan masjid kami langsung melakukan pengawasan terhadap jemaah yang hendak sholat agar mematuhi protokol kesehatan. ” Kata Kapolsek Tabanan.
Kapolsek Tabanan lebih lanjut menyampaikan ” pengamanan dan pengawasan prokes ini kami menugaskan unit patroli Samapta, Lalu lintas, Reskrim, Binmas dan Bhabinkamtibmas.” Kami tetap menghimbau masyarakat yang akan melaksanakan sholat Jumat untuk selalu mematuhi ketentuan prokes.
Pakailah masker dengan benar , menjaga jarak saat berinteraksi sosial dengan orang lain, tidak berkerumun, memanfaatkan sarana Prokes yang telah disediakan pihak masjid termasuk penghargaan hand sanitizer. Mari kita semua waspada terhadap penyebaran covid19 omicron yang diwujudkan dengan disiplin Prokes,” himbau Kompol I Made Pramasetia, S.H., S.I.K , M.H.
Tetap Selalu Menjaga Prokes 5 M.
(Hary77/Red-Humas Polres Tabanan)