Indramayu – Polsek Kedokan Bunder Polres Indramayu Polda Jabar melaksanakan patroli di wilayah hukumnya pada jam-jam rawan untuk menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Kamis (23/1/2025)
Kegiatan ini merupakan bentuk nyata kehadiran polisi di tengah masyarakat guna mencegah potensi gangguan keamanan.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Kedokan Bunder, Ipda Tasim, menjelaskan bahwa patroli ini dilakukan secara rutin untuk memastikan masyarakat merasa aman dan terlindungi.
“Kami hadir di tengah masyarakat untuk memberikan rasa aman, terutama di jam-jam yang dianggap rawan,” ujar Ipda Tasim.
Patroli ini difokuskan pada titik-titik yang berpotensi menjadi lokasi gangguan Kamtibmas, seperti jalan sepi, permukiman, dan area publik lainnya. Petugas berkeliling untuk memantau situasi sekaligus menjalin komunikasi dengan masyarakat.
Kapolsek juga mengimbau masyarakat untuk selalu waspada dan segera melaporkan hal-hal mencurigakan kepada pihak kepolisian.
“Kami mengajak masyarakat untuk bekerja sama menjaga keamanan lingkungan. Laporan dari masyarakat sangat penting untuk mendukung tugas kami di lapangan,” tambahnya.
Melalui kegiatan ini, Kapolsek Kedokan Bunder berharap dapat mencegah tindak kriminalitas dan menciptakan situasi yang kondusif di wilayah hukumnya.
“Kami akan terus melakukan patroli rutin sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat dan menjaga hubungan baik antara polisi dan warga,” tutup Ipda Tasim.