Polsek Karangampel Ajak Masyarakat Tingkatkan Partisipasi Kamtibmas Jelang Pilkada 2024

 

Indramayu – Bhabinkamtibmas Polsek Karangampel, Polres Indramayu, Polda Jabar, BRIPKA Acepudin, SH, melaksanakan kegiatan sambang ke warga Desa Karangampel Kidul, Kecamatan Karangampel, Kabupaten Indramayu, Kamis (3/10/2024).

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah tersebut, sekaligus mempererat silaturahmi antara Polri dan masyarakat.

Dalam kunjungannya, BRIPKA Acepudin memberikan imbauan kepada warga agar selalu waspada terhadap potensi kejahatan di lingkungan sekitar.

Selain itu, ia juga mengajak warga untuk aktif berpartisipasi menjaga situasi keamanan menjelang Pilkada 2024 agar tetap kondusif.

Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Karangampel, AKP Warmad, menjelaskan bahwa kegiatan sambang ini merupakan salah satu strategi pendekatan Polri kepada masyarakat guna menciptakan suasana aman dan nyaman.

“Kami selalu mendukung Bhabinkamtibmas untuk hadir di tengah-tengah masyarakat, memberikan imbauan, serta memastikan keamanan lingkungan, khususnya menjelang Pilkada,” ujar AKP Warmad didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata.

Ia juga menegaskan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga lingkungan.

“Kerja sama antara polisi dan masyarakat sangat penting dalam menciptakan situasi yang aman dan damai di tengah-tengah masyarakat,” pungkasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *