Majalengka, – Polsek Jatiwangi, Polres Majalengka, Polda Jabar, melalui anggota piket melaksanakan patroli malam guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan. Patroli ini dilakukan pada Sabtu malam, menyasar titik-titik rawan, termasuk Alfamart Jatiwangi, Kabupaten Majalengka.Sabtu (20/7/2024) malam.
Patroli malam dilakukan untuk meningkatkan keamanan, terutama karena potensi gangguan Kamtibmas cenderung meningkat pada malam hari. Anggota Polsek Jatiwangi menyambangi Alfamart Jatiwangi, memberikan himbauan Kamtibmas kepada staf dan pengunjung, serta memastikan situasi tetap kondusif.
Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Jatiwangi Kompol Endang Kusnandar, S.H., M.H., menegaskan pentingnya patroli malam. “Patroli malam sangat penting untuk mencegah gangguan keamanan dan memberikan rasa aman kepada masyarakat. Kami akan terus meningkatkan intensitas patroli ini untuk menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah Jatiwangi,” ujar Kompol Endang Kusnandar.
Dengan patroli malam yang rutin dilakukan, Polsek Jatiwangi berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban, serta memastikan masyarakat merasa aman dan terlindungi.
#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar