Polsek Jatibarang Gencar Sosialisasikan Pencegahan Kebakaran Hutan dan Lahan

 

Indramayu – Polsek Jatibarang jajaran Polres Indramayu Polda Jabar terus mengambil langkah preventif dalam upaya pencegahan kebakaran hutan dan lahan.

Kali ini, Polsek Jatibarang melakukan sosialisasi dengan memasang spanduk pencegahan kebakaran hutan dan lahan di area strategis yang berada di wilayah hukum Polsek Jatibarang, Kabupaten Indramayu.

Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Jatibarang, AKP Rynaldi Nurwan, menjelaskan tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan bahaya kebakaran hutan dan lahan.

“Kita ingin seluruh masyarakat memahami betapa pentingnya mencegah kebakaran hutan dan lahan untuk kelestarian lingkungan dan keamanan bersama,” ujar AKP Rynaldi Nurwan didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPDA Tasim, Rabu (27/9/2023)

Spanduk yang dipasang berisi pesan-pesan edukatif terkait pencegahan kebakaran hutan dan lahan.

“Kami berharap pesan-pesan ini dapat mencapai sebanyak mungkin orang, sehingga dapat mengurangi risiko kebakaran hutan dan lahan di wilayah hukum kami,” tambah AKP Rynaldi.

Dalam situasi di mana kebakaran hutan dan lahan telah menjadi isu serius, langkah-langkah pencegahan menjadi sangat krusial.

“Polsek Jatibarang akan terus berupaya meningkatkan kesadaran masyarakat dan mengambil langkah-langkah konkret untuk mencegah kebakaran yang dapat membahayakan lingkungan dan masyarakat,” Jelas Kapolsek.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *