Indramayu – Polsek Jatibarang jajaran Polres Indramayu Polda Jabar bekerja sama dengan Koramil melaksanakan patroli bersama di wilayah hukumnya guna meningkatkan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat. Kamis, malam (22/11/2023)
Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya pencegahan terhadap potensi tindak kejahatan di waktu dan tempat yang dinilai rawan.
Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Jatibarang, AKP Rynaldi Nurwan, menyampaikan bahwa peningkatan kegiatan patroli tersebut difokuskan pada penanganan berbagai potensi gangguan kamtibmas, seperti tindak kejahatan C-3 (Curat, Curas, Curanmor), peredaran miras, mihol, kelompok motor, dan upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Gukamtibmas).
“Dengan patroli bersama ini, kami berharap dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Sasaran patroli meliputi area yang diidentifikasi sebagai rawan terjadinya tindak kejahatan. Keberadaan petugas di lapangan diharapkan mampu mencegah potensi gangguan kamtibmas dan memberikan perlindungan maksimal kepada warga,” ujar AKP Rynaldi didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPDA Tasim, Jumat (24/11/2023)
Patroli bersama Polsek Jatibarang dan Koramil merupakan bentuk sinergi antara unsur kepolisian dan TNI dalam menjaga keamanan wilayah.
Kerjasama ini menjadi langkah konkret dalam menciptakan lingkungan yang kondusif serta memberikan dampak positif terhadap ketertiban dan keamanan masyarakat.
Masyarakat juga diimbau untuk berperan aktif dengan memberikan informasi kepada petugas keamanan terkait hal-hal yang mencurigakan.
“Keterlibatan aktif warga dalam upaya menjaga kamtibmas diharapkan dapat memperkuat sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat, sehingga tercipta lingkungan yang aman dan nyaman bagi semua,” ungkapnya.