Polsek Bongas Jaga Kelancaran Arus Lalu Lintas di Pagi Hari

Indramayu – Polsek Bongas Polres Indramayu Polda Jabar melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas pagi hari di wilayah hukumnya, guna memastikan kelancaran arus lalu lintas dan memberikan kenyamanan bagi masyarakat yang beraktivitas di pagi hari. Jum’at (27/9/2024)

Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Bongas IPTU Maryudi, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan upaya rutin dari pihak kepolisian untuk menciptakan situasi lalu lintas yang aman dan tertib, terutama di jam-jam sibuk seperti pagi hari ketika banyak warga berangkat bekerja atau beraktivitas.

Kami berupaya agar masyarakat dapat melaksanakan kegiatan mereka dengan lancar, tanpa hambatan di jalan.

Selain itu, kami juga menekankan kepada pengendara untuk selalu mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama, jelas IPTU Maryudi didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata.

Lebih lanjut, Kapolsek berharap melalui pengaturan lalu lintas rutin ini, kesadaran masyarakat dalam tertib berlalu lintas semakin meningkat, tutup IPTU Maryudi.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *