Indramayu – Polsek Arahan Polres Indramayu Polda Jabar terus meningkatkan patroli mobile untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Arahan, Minggu (5/1/2025).
Patroli dilakukan sebagai langkah proaktif dalam mencegah potensi gangguan keamanan.
Kapolres Indramayu AKBP Ari Setyawan Wibowo melalui Kapolsek Arahan Iptu H. Ian Hernawan mengatakan, patroli ini bertujuan untuk memastikan wilayah Arahan tetap aman dan kondusif.
“Kami melaksanakan patroli mobile untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, sekaligus memantau situasi di lingkungan-lingkungan rawan,” ujar Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu Iptu Junata.
Patroli kali ini difokuskan di daerah pemukiman dan jalan-jalan utama di Kecamatan Arahan.
Kapolsek juga menambahkan, pihaknya akan terus berkomitmen menjaga keamanan di wilayah hukum Polsek Arahan dengan pendekatan yang humanis dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat. Pungkasnya