NGAWI ,BUSERJATIM.COM – Kepolisian Resor (Polres) Ngawi Polda Jatim terus menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat selama bulan suci Ramadan 1446 H/2025 M. Salah satu bentuk kepedulian itu diwujudkan melalui kegiatan sosial yang dilakukan oleh Kapolres Ngawi, AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H., bersama Wakapolres Kompol Andy Purnomo, S.H., M.H., serta pejabat utama Polres Ngawi.
Pada Sabtu (8/3/2025), rombongan Polres Ngawi mengunjungi Panti Asuhan Al Munawaroh yang berlokasi di Jalan Raden Saleh, Ngawi. Dalam kunjungan tersebut, mereka memberikan bantuan berupa sembako dan air mineral untuk kaum duafa serta anak-anak yatim piatu yang berada di panti asuhan tersebut.
AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari wujud kepedulian Polri kepada masyarakat yang membutuhkan, terutama di bulan penuh berkah ini.
“Kegiatan ini sebagai wujud peduli sesama, terlebih ini bulan Ramadan,” ujar AKBP Dwi Sumrahadi.
Mantan Kapolres Situbondo itu berharap, bantuan sosial yang diberikan dapat bermanfaat dan membantu anak-anak panti dalam menjalani ibadah puasa di bulan Ramadan. Ia juga menambahkan bahwa kegiatan sosial serupa turut dilaksanakan oleh Polsek jajaran Polres Ngawi Polda Jatim.
Sementara itu, pengurus Panti Asuhan Al Munawaroh, KH. Zaenal, mengucapkan rasa syukur dan terima kasih atas kepedulian Polres Ngawi.
“Alhamdulillah Ya Allah. Barokah, barokah, barokah. Maturnuwun sanget atas segala dukunganipun Pak Kapolres. Bantuan ini sangat bermanfaat,” ujar KH. Zaenal.
Melalui kegiatan sosial ini, Polres Ngawi berharap dapat semakin mendekatkan diri dengan masyarakat serta menebarkan semangat kebersamaan dan kepedulian, terutama di bulan Ramadan.