Polres Bangli Laksanakan Apel Kesiapan dalam Rangka Siaga Hari Buruh Nasional

Polda Bali, Polres Bangli, Buserjatim.com—


Bertempat di lapangan apel Polres Bangli dilaksanakan apel pagi dalam rangka siaga hari buruh nasional (May Day) yang pimpinan oleh Kabag Ops Kompol I Ketut Maret, S.H.
(Senin, 1 Mei 2023).

Hadir dalam giat apel yaitu Kabag Ren, Kabag Log, para Kasat, kasi dan personil Polres Bangli yang berjumlah 100 orang. Seizin Kapolres Bangli melalui Kabag Ops Kompol Ketut Maret, SH menjelaska, “Pagi ini kita laksanakan apel kesiapan dalam rangka siaga Hari Buruh Nasional (May Day) karena di wilayah Denpasar ada giat unras dari para buruh sehingga kita di wilayah melaksanakan siaga,” ucapnya.

Hari ini juga ada kunjungan menteri UMKM ke wilayah Kita di Elago dan kemudian langsung menuju Pabrik kopi di Desa catur Kintamani, kepada personil untuk melakukan pengamanan.

Kegiatan apel siaga juga dilaksanakan di masing-masing Polsek jajaran sesuai perintah pimpinan dan hari ini juga merupakan hari terakhir Ops Ketupat Agung 2023 dan jika ada laporan yang belum selesai agar segera ditindak lanjuti.

Kompol Ketut Maret, SH megakhiri dengan mengingatkan kepada pengguna anggaran dipa 2023 agar segera dilaksanakan dan dimaksimalkan penyerapannya mengingat memasuki bulan September 2023, “Kegiatan kita akan semakin padat yaitu giat tahapan pemilu 2024,” jelasnya.

(HBR22/Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *