Polisi RW Polsek Majalengka Kota Giat Sambang Warga untuk Ciptakan Kamtibmas Kondusif mjl

 

Majalengka, – Dalam upaya menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif di Kabupaten Majalengka, khususnya di Kecamatan Majalengka, Polri hadir di tengah-tengah masyarakat untuk menjadi bagian dari mereka. Langkah ini bertujuan untuk memahami situasi dan kondisi yang berkembang sehingga dapat mencegah potensi gangguan Kamtibmas sebelum menjadi gangguan nyata.Senin (17/6/2024) malam.

Pada Senin malam, Polisi RW Polsek Majalengka Kota, Polres Majalengka, Polda Jabar, Bripka Nanang Suhenda, melaksanakan kegiatan sambang warga. Dalam kegiatan tersebut, Bripka Nanang Suhenda mengimbau warga Kabupaten Majalengka untuk mengurangi kegiatan yang kurang positif dan berperan aktif dalam menjaga kondusifitas Kamtibmas lingkungan.

“Kegiatan sambang warga ini bertujuan untuk membangun komunikasi dan interaksi yang harmonis serta menyerap informasi yang berkembang di tengah masyarakat,” ujar Kapolsek Majalengka, AKP Iwan Sutari, S.IP, M.AP., mewakili Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR.

Dengan adanya kehadiran Polri yang aktif di tengah masyarakat, diharapkan tercipta suasana yang aman dan nyaman. Kegiatan ini juga mendapatkan sambutan positif dari warga yang merasa lebih dekat dan percaya pada peran Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *