Majalengka, Guna mengantisipasi potensi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Bhabinkamtibmas Polsek Sindangwangi, Polres Majalengka, Polda Jabar, Bripka Domo Pranoto, melakukan kegiatan sambang warga dan memberikan imbauan kamtibmas terkait Karhutla. Kegiatan ini dilaksanakan di wilayah Desa Padaherang, Kecamatan Sindangwangi, Kabupaten Majalengka. Selasa (29/8/2023).
Kapolres Majalengka Polda Jabar, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Sindangwangi, IPTU Wili Rukwili, S.M., mengungkapkan pentingnya upaya pencegahan Karhutla, terutama di musim kemarau. “Kami berkomitmen untuk menjaga keselamatan dan lingkungan masyarakat, termasuk melalui upaya pencegahan Karhutla,” ujar IPTU Wili Rukwili, S.M.
Bripka Domo Pranoto, Bhabinkamtibmas Polsek Sindangwangi, melakukan kegiatan sambang warga dengan mendatangi rumah-rumah warga. Dalam kesempatan tersebut, ia memberikan imbauan kepada warga terkait bahaya Karhutla, pentingnya menjaga lingkungan, serta langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan.
Musim kemarau seperti ini rentan terjadinya Karhutla. Kami mengajak warga untuk tidak melakukan aktivitas yang dapat memicu kebakaran, seperti membakar sampah sembarangan atau membuka lahan dengan cara membakar. Segera laporkan jika ada kejadian yang mencurigakan terkait Karhutla,” ungkap Bripka Domo Pranoto.
Kegiatan sambang warga dan imbauan kamtibmas ini juga merupakan bentuk upaya Polsek Sindangwangi dalam menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat. Dengan mengedukasi warga tentang pentingnya pencegahan Karhutla, diharapkan kesadaran warga dalam menjaga lingkungan dan mencegah bencana Karhutla dapat ditingkatkan.
Diakhir pernyataannya, Kapolsek Sindangwangi, IPTU Wili Rukwili, S.M., mengimbau seluruh warga untuk aktif dalam menjaga lingkungan dan melaporkan jika terjadi kejadian yang mencurigakan terkait Karhutla. “Kami bersama-sama menjaga wilayah dari potensi bahaya Karhutla. Mari kita bergandengan tangan untuk menjaga keamanan dan kebersihan lingkungan,” pungkasnya.