SURABAYA,BUSERJATIM.COM-: Piket Koramil 0831/01 Simokerto Sertu Aceh Hadi melaksanakan kegiatan, pemantauan wilayah serta monitoring Vaksinasi dosis 1 dan 2 (Sinovac), dengan kuota 250 orang, betempat di. Kantor Kecamatan Simokerto, Jl. Tambakrejo 6/2 Kelurahan Tambakrejo Kecamatan Simokerto Surabaya. Sabtu. (23/10/21)
Monitoring dilakukan oleh Babinsa Koramil 01/Simokerto Sertu Ach Hadi, guna lancarnya kegiatan Vaksinasi di wilayah.
“Penyuntikan vaksin Covid-19 kali ini diberikan untuk yang sudah didata sebelumnya sejumlah 250 orang, di Puskesmas kecamatan Simokerto.
Babinsa memastikan agar dalam pemberian vaksin diterapkan protokol kesehatan memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak.
Para warga masyarakat yang sudah disuntik vaksin agar tetap mematuhi Prokes sesuai aturan pemerintah di masa pandemi,” pungkasnya.
Sumber : penerangan