Pelihara Kamtibmas di Desa Binaan, Bhabinkamtibmas Polsek Kroya Gelar Sambang Silaturahmi Warga

Indramayu – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas), Polsek Kroya melaksanakan kegiatan silaturahmi dan sambang ke Desa Jayamulya, Kecamatan Kroya, Kabupaten Indramayu.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Bripka Iman, Bhabinkamtibmas Polsek Kroya Polres Indramayu, bersama Babinsa setempat. Senin (30/12/2024)

Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Kroya, Iptu H. Raswin, menjelaskan bahwa kegiatan bersama TNI-Polri ini merupakan bagian dari upaya proaktif untuk menjalin kedekatan dengan masyarakat serta memastikan kondisi tetap aman dan kondusif.

“Silaturahmi kamtibmas kepada warga binaan rutin kami laksanakan. Dalam kegiatan ini, kami menyampaikan imbauan kepada masyarakat untuk menjaga kerukunan serta berhati-hati terhadap potensi gangguan keamanan menjelang Tahun Baru,” ujar Iptu H. Raswin didampingi Kasi Humas Polres Indramayu Iptu Junata.

Selama kegiatan sambang, petugas juga berdialog dengan warga, mendengarkan aspirasi, serta memberikan edukasi tentang pentingnya menjaga keamanan lingkungan.

Kehadiran TNI-Polri ini mendapatkan sambutan positif dari masyarakat, yang merasa lebih diperhatikan dan didukung oleh aparat keamanan.

Sinergi antara TNI dan Polri ini menjadi wujud nyata komitmen untuk menciptakan stabilitas keamanan yang berkelanjutan di wilayah Kecamatan Kroya.

Kapolsek mengajak seluruh masyarakat untuk terus berpartisipasi aktif dalam menjaga situasi kondusif dan melaporkan segala hal yang berpotensi mengganggu keamanan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *