Patroli Polsek Blahbatuh, Pantau Situasi Menjelang Malam Tahun Baru

BUSERJATIM.COM_BLAHBATUH – Jelang malam pergantian tahun, Polsek Blahbatuh melaksanakan patroli keliling di seantero wilayah hukum kecamatan Blahbatuh, Sabtu/31 Desember 2022.

Fokus pantauan utama tim patroli, agar lebih fokus pada potensi adanya pesta miras dan konvoi motor R2 dengan knalpot bising (brong), peredaran narkoba dan aksi 3C, serta pesta bakar petasan skala besar, termasuk bagian dari target patroli.

Seijin Kapolres Gianyar AKBP I Made Bayu Sutha Sartana, S.I.K, M.H. , Kapolsek Blahbatuh Kompol I Made Tama, S.H. menegaskan Harkamtibmas menjelang pergantian tahun terus digalakkan personelnya.

“Kegiatan Patroli dan Ops Cipkon itu harus dikembangkan secara masif, Sebab kerawanan jelang malam tahun baru mengalami peningkatan, upaya Harkamtibmas kami maksimalkan, kata Kapolsek.

Beberapa kawasan rawan di wilayah Kecamatan Blahbatuh wajib disisir, disambangi, dipantau dan diawasi ketat. Diantaranya sepanjang ruas jalan umum, Balai Banjar, Pertokoan maupun objek Vital lainnnya.

Begitu pula, deretan café, rumah makan dan restoran di serta Pusat Makanan Rakyat (Pumara) dan Tempat Rekreasi maupun objek Wisata dipantau oleh Unit Kijang 962 dipimpin oleh Pawas Aiptu I Dewa Gede Jaya.

” Tujuan dari semua kegiatan ini, agar Perayaan malam tahun baru bisa berjalan kondusif. Bebas dari gangguan aksi kejahatan dan kegiatan menyimpang yang berseberangan dengan hukum,” tandas Kompol Tama.

Popeye_red

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *