Pastikan Aman Kapolres Cek Malam Imlek di Klenteng Hwie Ing Kiong

Madiun-.Pastikan pengamanan perayaan malam Imlek berjalan Aman kondusif Kapolres Madiun Kota AKBP Dewa Putu Eka D,.SIK.,MH didampingi Kabag Ops dan Kapolsek Taman melaksanakan Pengecekan perayaan Tahun Baru Imlek di Klenteng Hwie Ing Kiong.

Pelaksanaan perayaan imlek diisi dengan ibadah Hwie Ing Kiong di klenteng berlangsung dengan Prokes ketat dengan peserta dibatasi 30 orang. Namun untuk setiap harinya dibuka untuk pelaksanaan ibadah.

Pada pengecekan kali ini kapolres bersama Kabag Ops dan Kapolsek Taman memantau jalanya ibadah dan pengamanan dari Polres Madiun Kota.

Sebanyak 150 personel Polres Madiun Kota disiagakan diklenteng untuk mengamankan pelaksanaan tahun baru imlek ini,” ungkap Kapolres AKBP Dewa Putu Eka D,.SH.,MH Senin (31/01/2022).

Kapolres juga menambahkan kegiatan tersebut bertujuan untuk memastikan persiapan personil menjaga Kamtibmas dalam perayaan tahun baru Imlek 2573 dan memberikan pelayanan kepada masyarakat yang merayakannya serta untuk mengantisipasi tindak kejahatan dan kemacetan arus lalu lintas diwilayah hukum Polres Madiun Kota.

Selain melakukan pengecekan, kita juga memberikan imbauan terkait dengan penerapan protokol kesehatan agar tetap di terapkan dalam pelaksanaan peribadahan.

Penerapan Prokes wajib di terapkan untuk mencegah penyebaran Covid -19, kita akan pastikan pelaksanaanya di hari Imlek hari ini dan Besok.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *