Indramayu – Dalam pelaksanaan Operasi Pekat II Lodaya 2023, Polsek Indramayu jajaran Polres Indramayu Polda Jabar berhasil mengamankan sejumlah minuman keras. Operasi yang digelar untuk meminimalisir peredaran minuman keras di wilayah hukum Polsek Indramayu ini mendapatkan apresiasi dari masyarakat.
Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Indramayu, AKP H. Suhendi, menyatakan bahwa operasi ini merupakan bagian dari upaya Polsek Indramayu dalam memberantas peredaran minuman keras.
“Kami terus berupaya untuk memberantas peredaran minuman keras di wilayah hukum Polsek Indramayu. Operasi ini merupakan tindakan tegas untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat,” ujarnya didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPDA Tasim, Kamis (28/9/2023)
Dalam operasi ini, petugas berhasil mengamankan sejumlah minuman keras dari berbagai tempat di wilayah hukum Polsek Indramayu.
Kapolsek H. Suhendi juga mengingatkan masyarakat untuk tidak mengonsumsi minuman keras karena dapat membahayakan kesehatan dan melanggar hukum.
“Kami mengajak masyarakat untuk bersama-sama mendukung upaya pemberantasan peredaran minuman keras. Laporkan kepada pihak berwajib apabila mengetahui adanya kegiatan ilegal terkait minuman keras,” tambahnya.
Lanjut Kapolsek menyampaikan bahwa Operasi ini akan terus dilakukan secara berkala untuk menciptakan lingkungan yang aman dan sehat dari peredaran minuman keras.
“Polsek Indramayu berkomitmen untuk menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah hukumnya demi keamanan bersama,” ucap AKP H. Suhendi.