Majalengka – Dalam rangka Operasi Antik Lodaya 2024, Bhabinkamtibmas Polsek Majalengka Kota, Polres Majalengka, Polda Jabar, Bripka Dede Sulaeman, melaksanakan patroli dialogis dengan menyambangi para pemuda yang sedang nongkrong di wilayah Kecamatan Majalengka, Kabupaten Majalengka, pada Selasa (9/7/2024). Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan imbauan kamtibmas dan menyadarkan para pemuda akan bahaya narkoba, obat-obatan terlarang, serta minuman keras.
Dalam patroli tersebut, Bripka Dede Sulaeman berinteraksi langsung dengan para pemuda, memberikan edukasi mengenai pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Ia menekankan agar mereka menjauhi narkoba, obat-obatan terlarang, dan minuman keras yang dapat merusak masa depan mereka. “Kami ingin para pemuda sadar akan dampak negatif dari narkoba dan miras, serta pentingnya menjaga lingkungan yang aman dan tertib,” ujar Bripka Dede.
Kapolres Majalengka, Polda Jabar, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Majalengka Kota, AKP Iwan Sutari, S.IP., M.AP., menyampaikan bahwa patroli dialogis ini adalah bagian dari upaya preventif untuk menciptakan lingkungan yang bebas dari narkoba dan aman bagi seluruh warga. “Kami berharap melalui kegiatan ini, para pemuda dapat lebih sadar akan tanggung jawab mereka dalam menjaga kamtibmas dan menjauhi segala bentuk penyalahgunaan narkoba dan miras,” kata AKP Iwan Sutari.
Patroli dialogis ini disambut baik oleh para pemuda yang merasa diperhatikan oleh pihak kepolisian. Mereka berjanji untuk ikut serta menjaga keamanan lingkungan dan menjauhi segala bentuk perbuatan yang melanggar hukum. Kegiatan ini menunjukkan komitmen Polres Majalengka dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi seluruh masyarakat.
#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar