Mendekati Pelaksanaan WWF 2024, Polsek Denbar Perkuat Keamanan Wilayah Dengan Bluelight Patrol

DENPASAR,BUSERJATIM.COM

Kepolisian Sektor Denpasar Barat (Polsek Denbar) intensif menggelar Bluelight Patrol terutama menjelang pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi World Water Forum (WWF) ke-10 dikawasan ITDC Nusa Dua, Senin, (13/5/2024) malam hingga dini hari. Hal tersebut dilakukan untuk antisipasi tindak kriminalitas di wilayah Kecamatan Denpasar Barat.

Satu unit patroli Polsek Denbar dengan menggunakan kendaraan dinas berlampu biru khas kepolisian (Bluelight Patrol) yang dipimpin oleh Perwira Pengawas (Pawas) Ipda Zulianto didampingi Perwira Pengendali Aiptu I Wayan Suartama, S. H., melaksanakan Patroli di kantor perbankan dan beberapa gerai ATM di wilayah setempat.

Selain menyasar gerai ATM, Unit patroli Polsek Denbar juga menyambangi obyek vital dan pusat keramaian masyarakat yang rentan terjadi gangguan kamtibmas di malam hari.

“Patroli kali ini kami fokuskan menyasar kantor perbankan dan gerai ATM, karena riskan serta rawan tindak pidana kriminalitas terutama nasabah yang akan bertransaksi di Anjungan Tunai Mandiri,” ucap pawas.

Dalam patroli petugas Kepolisian menitipkan pesan pesan kamtibmas kepada nasabah agar berhati hati serta waspada terhadap tindak kejahatan. Kemudian kepada para penjaga malam petugas menyampaikan agar jika ada sesuatu yang mencurigakan segera melapor kepada Bhabinkamtibmas atau bisa langsung menghubungi aplikasi WhatsApp Lapor Pak Kapolsek Denbar di nomor 0822-4798-2943.

Saat dikonfirmasi terpisah Kapolsek Denbar Komisaris Polisi I Gusti Agung Made Ari Herawan, S. IK., mengungkapkan bahwa, kegiatan ini dilaksanakan untuk memelihara situasi aman dan kondusif diwilayah kecamatan Denpasar menjelang pelaksanaan KTT WWF ke-10.

“Meskipun tidak mewilayahi lokasi kegiatan, namun ada beberapa venue (lokasi) di Kecamatan Denpasar Barat yang kemungkinan akan dikunjungi para delegasi KTT WWF tersebut”, tandasnya.

Kapolsek juga membeberkan, patroli rutin yang dilaksanakan di objek vital perbankan terutama cek ruang ATM serta daerah daerah rawan gangguan kamtibmas untuk mencegah terjadinya Kriminalitas sehingga tercipta situasi yang aman kondusif.

“Besar harapan kami melalui kegiatan rutin Bluelight Patrol seperti ini, potensi terjadinya kejahatan dapat dicegah segini mungkin dan keamanan lingkungan dapat tercipta bagi seluruh masyarakat, sehingga nantinya kegiatan KTT WWF ke-10 tahun 2024 ini dapat berjalan dengan lancar tanpa mengalami hambatan apapun”, imbuh Kapolsek. ( Harun / Red )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *