Magetan | buserjatim .com–Guna merajut keberagaman berbangsa dan bernegara mewujudkan sila sila dari butir butir Pancasila perlu pemahaman dan pengamal pancasila.itu salah satu.bentuk keberagaman kegotong royongan didalam kehidupan sehari hari. Salah satunya persemian Kampung Pancasila yang dilaunching di Desa Pojok, Kecamatan Kawedanan, Kabupaten Magetan hari ini Kamis (17/3/2022).
Turut hadir dalam kegiatan ini diantaranya, Kepala Desa Pojok Dedi Sumedi beserta Perangkat Desa, Ketua DPRD Kabupaten Magetan Sujatno, SE.MM, Danramil Kapten Inf Sarpan, Kapolsek Kawedanan AKP Suyatni, Ketua BPD Desa Pojok Tukimun, beserta anggotanya, Anggota LPMD Desa Pojok.
Sambutan kepala Desa pojok menyampaikan,mengucapkan terima kasih atas ditunjuknya desa pojok dijadikan sebagai kampung ” pancasila” dan pada hari ini siap untuk diresmikan.untuk itu kami sebagai pemangku kepala Desa pojok terus mendukung nilai nilai bermasyarakat yang terkandong didalam pengamalan Pancasila itu sendiri,”imbuhnya.
Ketua DPRD Kabupaten Magetan Sujatno, SE.MM dalam sambutannya menyampaikan dalam rangka Launcing/Peresmian “Kampung Pancasila di Desa Pojok, sesuai dengan arahan Presiden kita joko widodo yang beberapa bulan yang lalu dan juga menanda tangani “Peraturan Pemerintah ( PP ) no.12 tahun 2022 tentang Forkopimda berkesinambungan Forkopimcam.
Dengan garis garis besar Haluan negara ( GBHN ) dari butir butir pancasila yang kita amalkan dan kita laksanakan setiap hari. dari “lima butir pancasila.didalam kehidupan sehari hari.
Lanjutnya, mari kita menjaga kehidupan bersama sama,dan menjaga NKRI harga mati. Dengan melaksanakan kehidupan kerukunan sehar hari yang dilindungi allah subhana allahu wata’ala. itu yang paling pokok sebetulnya dalam kehidupan berpancasila,”jelas kata sujatno
Camat kawedanan melalui Sekcam Kawedanan Firman sangat mendukung semoga desa pojok menjadi kampung pancasila yang sukses, “ Semoga bisa menjadi wujud kita kehidupan berpancasila yang terkandung didalam butir butir Pancasila itu sendiri,” ujarnya.
Danramil Kawedanan 0804/10 Kapten Inf Sarpan juga menambahkan, “Kalau kampung Pancasila sudah kita bentuk dan kita ber manfaat bagi para anak anak kita. dan nantinya bisa menjiwai dan mengamalkan Pancasila.dengan demikian maka kampung Pancasila mari kita dukung dengan adanya kampung Pancasila ini,” kata Danramil Kawedanan
Kegiatan launching Kampung Pancasila di Desa Pojok, Kecamatan Kawedanan, Kabupaten Magetan ini ditandai dengan “Tabuhan Gong” yang secara langsung Kampung Pancasila tersebut Resmi Dibuka. (Ipung Agustina)