Lagi, Kapolsek Patrol Jalin Silaturahmi Kamtibmas Dengan Tokoh Masyarakat

 

Indramayu – AKP H. Saripudin, S.H., Kapolsek Patrol, Polres Indramayu Polda Jabar, melakukan silaturahmi kamtibmas dengan tokoh masyarakat Jay Khresna di Desa Patrol, Kecamatan Patrol, Kabupaten Indramayu, Sabtu (28/9/2024)

Kegiatan ini bertujuan untuk mengajak masyarakat bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif selama rangkaian Pilkada 2024.

Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Patrol, AKP H. Saripudin menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dan tokoh masyarakat dalam menjaga keamanan.

“Kegiatan ini bukan hanya untuk menjaga ketertiban, tetapi juga sebagai upaya membangun komunikasi yang baik antara Polri dan masyarakat. Kami berharap semua elemen masyarakat dapat bersinergi untuk menciptakan situasi yang aman,” ungkap AKP H. Saripudin didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata.

Ia menjelaskan bahwa silaturahmi ini juga merupakan sarana untuk mendengarkan aspirasi masyarakat serta membahas langkah-langkah preventif dalam menghadapi potensi gangguan keamanan.

“Dengan mendengar langsung dari tokoh masyarakat, kita dapat lebih memahami situasi di lapangan dan menyusun strategi yang tepat untuk menjaga Kamtibmas,” jelasnya.

Kapolsek menambahkan bahwa kerjasama antara Polri dan masyarakat sangat penting, terutama menjelang Pilkada.

“Kami mengajak masyarakat untuk aktif berpartisipasi dalam menjaga keamanan lingkungan dan tidak ragu untuk melaporkan segala bentuk aktivitas yang mencurigakan,” tambahnya.

Lebih lanjut, Kapolsek berharap dengan adanya sinergitas yang kuat antara Polsek dan masyarakat, Pilkada 2024 dapat berlangsung dengan aman dan damai.

“Mari kita jaga kedamaian dan keamanan di Kecamatan Patrol, sehingga semua warga dapat menjalankan hak pilihnya dengan tenang,” pungkasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *