Madiun – Dalam rangka mendukung percepatan vaksinasi yang dicanangkan Pemerintah Pusat, Kodim 0803/Madiun bersama RS DKT Madiun dan Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Madiun melaksanakan vaksinasi Covid-19 tahap satu, dua dan tahap tiga (booster), Minggu (28/2/2022).
Serangkaian prosedur pun dilakukan sebelum divaksin, mulai skrining, pemeriksaan tensi dan pemeriksaan suhu tubuhnya, setelah semua normal baru kemudian dilakukan vaksinasi.
Dandim 0803/Madiun Letkol Inf Edwin Charles melalui Pjs Pasiops Kodim Madiun Kapten Inf Suyono mengatakan bahwa kegiatan ini untuk mewujudkan Madiun herd Immunity, sehingga semua masyarakat termasuk warga binaan Lapas Kelas IIA Madiun juga berhak untuk divaksin.
“Program serbuan vaksinasi TNI ini merupakan kerjasama Kodim 0803/Madiun dengan Lapas Kelas IIA Madiun dan RS DKT, “tuturnya.
Lebih lanjut Kapten Suyono menyebutkan bahwa hari ini pihaknya juga menggelar serbuan vaksinasi dibeberapa tempat di wilayah baik Kabupaten maupun Kota Madiun.
“Hari ini serentak kita laksanakan serbuan vaksinasi di wilayah Kabupaten maupun Kota Madiun dengan mengalokasikan 720 dosis vaksin, “imbuhnya.
Dirinya berharap dengan kegiatan ini dapat mendukung program vaksinasi pemerintah, agar semua warga binaan termasuk masyarakat yang rentan itu dapat tervaksin.
“Vaksin ini untuk memperkuat antibodi dan paling tidak mereka punya daya tahan tubuh atau imunitas terhadap virus Corona, “pungkasnya.