Kodim 0801/Pacitan, Menggelar Program Pembinaan Tanggap Bencana Bagi Masyarakat

Pacitan BUSERJATIM.COM- Kondisi wilayah Kab. Pacitan sebagian besar terdiri dari dataran tinggi berupa pegunungan yang terjal dan kawasan sungai yang dangkal serta terletak di pesisir selatan laut Jawa, sehingga sangat rawan terhadap bencana alam banjir, tanah longsor, gempa bumi maupun sunami. 

Untuk itu, Kodim 0801/Pacitan menyelenggarakan program pembinaan masyarakat tanggap bencana semester II TA. 2022, yang bekerjasama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kab. Pacitan, bertempat di Aula Kopral Sigit Jl. Letjen Suprapto No. 42 Pacitan, Selasa (20/9/2022). 

Penyelenggaraan program pembinaan masyarakat tanggap bencana mengambil tema, “Bersama Membangun Desa”, dengan melibatkan sejumlah pihak terkait antara lain Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Pemadam Kebakaran (Damkar) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), PMI serta masyarakat. 

Dalam sambutannya, Ketua BPBD Pacitan Erwin Andriatmoko, S.STP, MM, mengatakan bahwa program masyarakat tanggap bencana dilaksanakan untuk membantu pemerintah daerah dalam upaya meningkatkan kesadaran dan kesiapsiagaan masyarakat terhadap kemungkinan terjadinya bencana alam terutama di wilayah Kab. Pacitan. 

“Sosialisasi dan pelatihan ini diharapkan dapat memberikan pengetahuan dan gambaran kepada masyarakat, sehingga dapat membantu memberikan pertolongan atau upaya awal dalam penanganan apabila terjadi bencana”, kata Ketua BPBD. 

“Kami juga mengimbau kepada masyarakat, untuk peduli terhadap lingkungan sebagai langkah dalam mengantisipasi dan pencegahan serta penanganan bencana alam, sehingga dapat menekan adanya korban jiwa”, ungkap Ketua BPBD. 

Ditempat yang sama Kasdim 0801/Pacitan Mayor Inf Slamet Riyadi menyampaikan bahwa, kegiatan pembinaan tanggap bencana kepada masyarakat bertujuan untuk memberikan pemahaman dan meningkatkan kesadaran kepada masyarakat dalam upaya kesiapsiagaan serta tanggap terhadap bencana. 

“Kegiatan edukasi tentang penanggulangan bencana sangatlah penting untuk terus disosialisasikan kepada seluruh komponen masyarakat, sehingga saat terjadi bencana dapat ditanggulangi dengan cepat, tepat dan terarah”, tutur Kasdim. 

“Satuan Kodim 0801/Pacitan dalam hal ini juga melakukan pemetaan terkait daerah yang tingkat kerawanannya tinggi terhadap bencana alam, sehingga diharapkan apabila terjadi bencana alam, masyarakat tidak panik dan sudah tahu apa yang harus diperbuat”, imbuh Kasdim.

“Dengan diselenggarakannya kegiatan ini, kita mengharapkan sinergi dan kolaborasi dengan unsur maupun komponen masyarakat lainnya dapat terbangun dan bisa berjalan dengan baik”, pungkas Kasdim.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *