Majalengka,- Kapolsek Cigasong, AKP Sarjiyo, S.E., M.H., melaksanakan kegiatan blusukan dengan menyambangi petani di ladang mereka yang berada di wilayah Desa Baribis, Kecamatan Cigasong, Kabupaten Majalengka, pada Kamis (22/8/2024). Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian dan dukungan Polsek Cigasong terhadap kesejahteraan para petani yang merupakan tulang punggung ekonomi lokal.
Dalam kesempatan tersebut, AKP Sarjiyo berdialog langsung dengan para petani, mendengarkan keluh kesah serta tantangan yang mereka hadapi, khususnya terkait masalah keamanan hasil pertanian. Ia juga memberikan motivasi kepada para petani agar tetap semangat dalam mengolah lahan pertanian mereka, serta menjamin bahwa pihak kepolisian akan selalu siap membantu dan memberikan rasa aman.
“Keamanan hasil pertanian menjadi salah satu perhatian utama kami, sehingga petani dapat bekerja dengan tenang tanpa kekhawatiran. Kami juga akan terus berupaya menjalin hubungan baik dengan masyarakat agar tercipta situasi kamtibmas yang kondusif,” ujar AKP Sarjiyo.
Di tempat terpisah, Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR, mengapresiasi langkah yang dilakukan oleh Kapolsek Cigasong. “Kegiatan seperti ini sangat penting untuk mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat, terutama di wilayah pedesaan. Kami berharap sinergi antara Polri dan masyarakat, khususnya petani, terus terjalin dengan baik demi kemajuan bersama,” ungkap AKBP Indra Novianto.
Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat hubungan antara pihak kepolisian dengan masyarakat, khususnya dalam menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan pedesaan.
#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar