Majalengka – Aiptu Deni Sudrajat, Kepala SPKT (Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu) Polsek Majalengka Kota, Polres Majalengka, Polda Jabar, melaksanakan kegiatan sambang dengan menyambangi karyawan PT. Columbus Majalengka yang berlokasi di Jalan KH. Abdul Halim, Majalengka, pada Selasa (30/04/2024).
Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Deni Sudrajat bertujuan untuk menjalin komunikasi yang baik antara kepolisian dengan masyarakat, khususnya dengan para karyawan di perusahaan tersebut. Hal ini sebagai upaya untuk mempererat hubungan antara kepolisian dengan dunia usaha serta membangun kepercayaan dan kerjasama yang harmonis dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar.
“Kunjungan kami ke PT. Columbus Majalengka ini merupakan bagian dari program sambang yang kami lakukan secara rutin. Kami ingin mengetahui lebih dekat dengan masyarakat dan mengetahui permasalahan yang ada di lingkungan sekitar,” ungkap Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, SIK, M.Si, CPHR, melalui Kapolsek Majalengka, AKP Iwan Sutari, S.IP., M.AP.
Selama sambang tersebut, Aiptu Deni Sudrajat juga memberikan imbauan kepada para karyawan PT. Columbus Majalengka tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di sekitar tempat kerja. Dia juga mengajak para karyawan untuk aktif melaporkan segala bentuk kejadian atau perilaku yang mencurigakan kepada pihak berwajib.
“Kami berharap agar kerjasama antara kepolisian dan masyarakat, termasuk para karyawan di PT. Columbus Majalengka, terus terjalin dengan baik. Dengan sinergi yang kuat, kita dapat menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman untuk bekerja dan beraktivitas,” tambah Kapolsek Majalengka.
#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,