Jelang HUT RI Ke-77, Babinsa Koramil 0801/01 Pacitan Laksanakan Pelatihan Kepada Anggota Paskibraka

Pacitan BUSERJATIM.COM- Bangsa Indonesia akan merayakan hari ulang tahun Kemerdekaan ke-77 yang jatuh pada 17 Agustus 2022.Puncak peringatan HUT Kemerdekaan tersebut akan ditandai dengan kegiatan upacara pengibaran bendera merah putih secara serentak di seluruh penjuru Nusantara.

Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-77 ini merupakan salah satu bentuk rasa syukur bangsa Indonesia, dimana melalui sejarah panjang perjuangan bangsa Indonesia merebut kemerdekaan dari tangan penjajah.Disamping itu peringatan HUT RI ke-77 ini bermaksud untuk menumbuhkan rasa persatuan dan kesatuan bangsa, serta rasa cinta tanah air. 

Untuk mempersiapkan upacara bendera dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia  ke-77 yang jatuh pada tanggal 17 Agustus 2022 mendatang, anggota Koramil 0801/01 Pacitan Kodim 0801/Pacitan melaksanakan pelatihan kepada anggota Paskibraka di halaman kantor Bupati Jl. Jaksa Agung Suprapto No. 8 Kab. Pacitan, Minggu (14/8/2022). 

Anggota Paskibraka tersebut merupakan siswa siswi  terbaik setingkat SLTA se Kabupaten Pacitan, yang sudah terpilih melalui seleksi yang ketat.Dengan penuh semangat dan rasa tanggung jawab anggota Paskibraka tersebut melaksanakan latihan pengibaran bendera demi menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-77 mendatang. 

Ditempat terpisah Komandan Koramil 0801/01 Pacitan, Kapten Kav Dadut Setiawan, menyampaikan

Bahwa, upacara peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia memiliki makna penting bagi sejarah perjuangan bangsa Indonesia.Dimana pada tanggal 17 Agustus 1945 bangsa Indonesia telah memproklamasikan kemerdekaannya dari tangan penjajah. 

“Anggota Babinsa melakukan pelatihan rutin kepada pasukan Paskibraka yang nantinya akan bertugas sebagai pengibar bendera secara teori dan fisik, mulai dari materi PBB, Wawasan Kebangsaan dan Kedisiplinan.Tujuannya yaitu untuk membentuk kedisiplinan, ketegasan, memiliki percaya diri serta memupuk jiwa nasionalisme yang berbudi pekerti luhur kepada anggota Paskibraka”, ungkap Danramil. 

Lebih lanjut beliau katakan, “laksanakan latihan dengan sungguh-sungguh, jangan sia-siakan momentum yang sangat berharga ini, selalu jaga kesehatan pribadi masing-masing, agar dalam pelaksanaan sebagai pengibar bendera nantinya, dapat berjalan dengan lancar tanpa ada hambatan sekecil apapun”, tutur Danramil.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *