Daya tarik wisatawan, Desa Pacalan gelar Bersih Desa dengan berbagai kegiatan

MAGETAN BUSER JATIM.COM — Potensi Unggulan Desa yang bisa dari sektor mana saja diantaranya lain sektor kepariwisataan, membuat Desa Pacalan, Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan menjadi salah satu Desa yang memiliki Nilai Potensial Wisata yang tinggi, baik itu dalam kultur budaya nya maupun tradisi. Seperti halnya yang diselenggarakan pada hari Minggu (28/08/22). Desa Pacalan menggelar Kirab Tumpeng Sayur-sayuran dan Bersih Desa.

Hal ini tersebut disampaikan Kepala Desa Pacalan, Agus Suharto, ST. MT, bahwa kedepanya Desa Pacalan sudah merancang untuk menjadi tempat wisata dengan tanah seluas hampir 3 hektar, dan potensi sumber air yang melimpah akan menjadi program unggulan Desa Pacalan.

“Program ini rangkaian dari Bersih desa yang kita selenggarakan pada setiap hari Jumat Kliwon kemarin, yang biasanya setiap Jumat Legi di bulan suro(Muharam),ini bentuk syukur kita pada Tuhan Yang Maha Esa yang telah melimbahkan rejeki pada warga Pacalan yang kebanyakan petani sayuran, yang kita wujudkan dengan tumpengan sayur sayuran,” ujarnya.

Lebih lanjut, “Semoga dengan adanya Festival Dawuhan Senopati ini bisa menjadi titik awal menggugah semangat warga desa Pacalan untuk menjadikan Pacalan sebagai tempat kunjungan wisata,kita terus berbenah untuk mewujudkan itu,” imbuhnya.

Sementara itu, Ditempat yang sama, Camat Plaosan Yudo Wahyono S.Sos, M.Si menyampaikan, “Pemerintah Kecamatan Plaosan sangat mengapresiasi kegiatan Dawuhan Senopati ini yang di gagas Kepala Desa Pacalan, Kami sangat berterimakasih karena inovasi yang sangat luar biasa, semoga harapan kita semua wisata desa yang di gagas Kepala Desa ini tidak kalah dengan wisata wisata yang sudah ada, diharapkan kedepanya wisata desa Pacalan ini sebagai penyangga wisata wisata yang ada di sekitarnya,” tuturnya

Yudo Wahyono juga menambahkan, “Ini yang pertama di gelar tapi sudah sangat luar biasa semoga kedepanya Festival Dawuhan Senopati terus berkembang dan menjadi kebanggaan Desa Pacalan dan Magetan umumnya,” pungkasnya. (Ipung Agustina)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *