Danramil Gemarang Hadiri Pengambilan Sumpah Anggota BPD Pengganti Antar Waktu di Desa Tawangrejo.

Madiun, – Danramil 0803/06 Gemarang, Kapten Inf Adi Wito Saroni menghadiri acara pengambilan sumpah anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) pengganti antar waktu (PAW), bertempat di Pendopo kantor Desa Tawangrejo, Kecamatan Gemarang, Kabupaten Madiun. Jumat (12/7/2024).

Dalam kegiatan yang dilaksanakan secara khidmat tersebut, Kapten Inf Adi Wito Saroni turut memberikan arahan kepada anggota BPD yang baru dilantik. Beliau menekankan pentingnya peran BPD dalam memajukan desa, serta menjaga keharmonisan dan kesejahteraan masyarakat di tingkat lokal.

“Kehadiran kami di sini adalah sebagai bentuk dukungan dari TNI AD terhadap penyelenggaraan pemerintahan yang bersih dan berintegritas di tingkat desa. Saya berharap anggota BPD yang baru dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan selalu berkomunikasi secara terbuka dengan masyarakat,” ujar Danramil Gemarang.

Acara pengambilan sumpah anggota BPD PAW di Desa Tawangrejo ini juga dihadiri oleh tokoh masyarakat setempat dan perwakilan dari pemerintahan kecamatan. Mereka semua menyampaikan dukungan dan harapan agar BPD mampu menjadi motor penggerak pembangunan yang tangguh dan berdaya saing di tingkat desa.

Dengan semangat yang tinggi, anggota BPD yang baru dilantik menyatakan komitmen untuk bekerja keras demi kepentingan bersama. Mereka siap menjalankan amanah masyarakat dengan penuh tanggung jawab dan integritas yang tinggi.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah desa dalam melaksanakan roda pemerintahan secara demokratis dan transparan, serta memastikan keberlanjutan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat desa Tawangrejo.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *