Magetan. Pemkab Magetan menggelar pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak hari ini, Selasa (12/9/2023). Termasuk di wilayah Karangrejo dan Karas ada 5 desa yang melaksanakan Pilkades, yaitu di kecamatan Karangrejo, Desa Baluk, Desa Prampelan, Desa Kauman, Desa Gondang dan di kecamatan Karas, Desa Geplak. Untuk itu Koramil Tipe-B 0804/07 Karangrejo bersama Polsek Karangrejo melakukan pengaman bersama agar pelaksanaan Pilkades di wilayah Karangrejo tahun ini dapat berjalan aman, lancar dan sukses tentunya sehingga bisa membawa masing-masing Desa lebih baik kedepannya.
“Meskipun mekanisme Pilkades tahun ini berbeda dengan tahun-tahun yang lalu yaitu melalui E-Voting tapi kami berharap pesta demokrasi ini tetap berjalan dengan baik, tertib dan aman dan semoga hasil dari Pilkades ini dapat diterima oleh semua masyarakat dan tentunya bisa membawa kemajuan bagi desa nya masing-masing.” Ujar Danramil
“Dengan bantuan pengamanan dari anggota Koramil Karangrejo kami berharap dapat lebih meningkatkan kondusifitas jalannya Pilkades serentak ini” tambah Kapolsek Karangrejo AKP Agus Budi Witarno, S.H. pungkasnya (R-07)