BUSERJATIM GRUOP –
Ngawi – Dalam upaya menanggulangi dan mencegah penyebaran Demam Berdarah Dengue (DBD), Babinsa Koramil 0805/05 Karangjati Kodim Ngawi Sertu Anis Haryanto melaksanakan kegiatan Fogging dan pembersihan lingkungan dan tempat bersarangnya nyamuk di rumah warga di Desa Ringinanom, Kecamatan Karangjati, Jum’at (06/12/2024).
Penyakit yang disebarkan oleh nyamuk Aedes aegypti ini telah menjadi perhatian serius karena kasus di wilayah tersebut menunjukkan peningkatan.
Langkah pencegahan diambil sebagai salah satu upaya pemutusan mata rantai penyebaran virus DBD setelah koordinasi dengan puskesmas setempat dan dukungan dari pemerintah daerah.
Kerjasama antara Babinsa Sertu Anis Hariyanto, Puskesmas, dan Dinas Kesehatan berencana untuk memberikan edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat tentang pentingnya kebersihan lingkungan serta pencegahan penyebaran DBD yang dimulai dari rumah-rumah warga.
Babinsa dengan semangat menggerakkan warga untuk aktif dalam gotong royong membersihkan selokan dan tempat penampungan air yang berpotensi menjadi sarang nyamuk.
Babinsa Sertu Anis Hariyanto menyampaikan, bahwa kesehatan warga adalah prioritas dan tanggung jawab bersama dan dengan kegiatan ini, kita berharap dapat menekan angka kasus DBD di wilayah binaan, ucapnya.
Kegiatan ini diharapkan tidak hanya efektif dalam mengurangi risiko DBD, tetapi juga memperkuat hubungan sosial di antara warga melalui gotong royong dan kepedulian terhadap lingkungan.