Bripka Cecep Basuki Rahmat, S.H., Laksanakan Sambang ke Warga Desa Heuleut untuk Jaga Kamtibmas mjl

 

Bhabinkamtibmas Desa Heuleut, Bripka Cecep Basuki Rahmat, S.H., melaksanakan kegiatan sambang ke Desa Heuleut untuk memperkuat hubungan dengan masyarakat sekaligus menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menjelang Pilkada Serentak 2024. Sambang ini merupakan bagian dari upaya Polsek Kadipaten Polres Majalengka Polda Jabar untuk memastikan situasi yang kondusif di wilayah binaannya. Rabu (09/10/2024).

Selama sambang, Bripka Cecep Basuki Rahmat berinteraksi langsung dengan warga, memberikan himbauan agar tetap menjaga ketertiban dan keamanan, terutama di masa-masa menjelang Pilkada. “Peran aktif masyarakat sangat penting dalam menciptakan situasi yang aman dan damai. Mari kita bersama-sama menjaga suasana kondusif agar Pilkada bisa berjalan lancar tanpa gangguan,” ujar Bripka Cecep.

Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Kadipaten, AKP Asep Ashari, S.H., menyampaikan apresiasinya atas inisiatif Bripka Cecep Basuki Rahmat. Menurutnya, pendekatan melalui sambang langsung ke masyarakat adalah salah satu cara efektif untuk memastikan masyarakat merasa aman dan terlibat dalam menjaga ketertiban lingkungan.

Selain memberikan himbauan, Bripka Cecep juga menyampaikan pentingnya menjaga kerukunan meskipun terdapat perbedaan pandangan politik. Ia mengingatkan warga agar tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu negatif yang dapat memecah belah persatuan di Desa Heuleut. “Mari kita jaga persatuan dan hindari konflik demi kesuksesan Pilkada yang damai,” tambahnya.

Kegiatan sambang ini mendapatkan respon positif dari warga Desa Heuleut yang berkomitmen untuk menjaga lingkungan mereka tetap aman dan kondusif hingga pelaksanaan Pilkada Serentak tahun 2024.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar, #sohib.polri

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *