Brigadir Neng Nurhasanah Blusukan dan Sapa Warga di Desa Leuwimunding mjl

 

Majalengka – Bhabinkamtibmas Polsek Leuwimunding, Polres Majalengka, Polda Jabar, Brigadir Neng Nurhasanah, S.H., melakukan blusukan sambang desa dengan menyapa warga di Desa Leuwimunding, Kecamatan Leuwimunding, Kabupaten Majalengka, pada Selasa (9/7/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Brigadir Neng berinteraksi langsung dengan warga, mendengarkan berbagai aspirasi mereka, dan memberikan imbauan terkait pentingnya menjaga keamanan serta ketertiban di lingkungan sekitar. Ia juga memastikan bahwa setiap permasalahan yang dihadapi warga mendapatkan perhatian dari kepolisian.

Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Leuwimunding, AKP Budi Wardana, mengatakan, “Blusukan seperti ini sangat penting untuk membangun komunikasi yang baik antara aparat kepolisian dan masyarakat. Dengan mendengarkan langsung dari warga, kami bisa lebih memahami kebutuhan mereka dan memastikan keamanan lingkungan tetap terjaga.”pungkasnya.

Kehadiran Brigadir Neng disambut positif oleh warga, yang merasa lebih dekat dan diperhatikan oleh pihak kepolisian dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di desa mereka.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *