Bhabinkamtibmas Polsek Sindangwangi Sambangi Anak-Anak Pelajar di Wilayah Desa Ujungberung

 

Majalengka – Bhabinkamtibmas Polsek Sindangwangi, Briptu M. Rizal Arrasyid, melakukan kunjungan kegiatan sambang ke sejumlah anak-anak pelajar yang sedang berkumpul di wilayah Desa Ujungberung, Kecamatan Sindangwangi, Kabupaten Majalengka, pada Rabu (20/09/2023). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Sindangwangi dalam menjalin kedekatan dan komunikasi positif dengan generasi muda di masyarakat.

Bacaan Lainnya

Bhabinkamtibmas Briptu M. Rizal Arrasyid berkesempatan untuk bertemu dengan sejumlah anak-anak pelajar yang sedang berkumpul di area Desa Ujungberung. Dalam pertemuan tersebut, Bripka Domo Pranoto memberikan imbauan dan pesan-pesan tentang pentingnya menjaga keamanan, tertib berlalu lintas, dan perilaku baik di lingkungan sekitar.

Selain memberikan imbauan, Bhabinkamtibmas juga mengajak anak-anak pelajar untuk aktif berpartisipasi dalam kegiatan positif yang dapat membentuk karakter baik, seperti kegiatan sosial, kegiatan olahraga, dan kegiatan budaya. Bripka Domo Pranoto juga memberikan apresiasi kepada para pelajar yang berkomitmen untuk berkontribusi positif bagi masyarakat.

Kapolres Majalengka Polda Jabar AKBP Indra Novianto,S.I.K., M.Si melalui Kapolsek Sindangwangi IPTU Wili Rukwili,S.M menyambut baik inisiatif Bhabinkamtibmas Polsek Sindangwangi dalam menjalin kedekatan dengan anak-anak pelajar. Menurutnya, membina hubungan positif dengan generasi muda merupakan salah satu langkah penting dalam menciptakan lingkungan yang aman dan harmonis.

“Kami berharap agar para pelajar dapat menjadi agen perubahan yang baik dalam masyarakat. Kehadiran polisi sebagai sahabat dan pembimbing diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi perkembangan moral dan karakter generasi muda,” ujar Kapolres.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *