Bhabinkamtibmas Polsek Sindangwangi Himbau Warga tentang Kamtibmas

 

Majalengka,- Sesuai dengan arahan dari Kapolres Majalengka Polda Jabar AKBP Indra Novianto,S.I.K.,M.Si., CPHR., Kapolsek Sindangwangi IPTU Wili Rukwili,S.M melalui Bripka Dani Suanda, Bhabinkamtibmas Polsek Sindangwangi, Polres Majalengka, Polda Jabar, melaksanakan kegiatan keliling kampung untuk bersilaturahmi dengan warga dan memberikan imbauan terkait kamtibmas. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat hubungan positif antara aparat kepolisian dan masyarakat di wilayah Sindangwangi, Kabupaten Majalengka.

Pada Minggu (29/10/2023), Bripka Dani Suanda mengunjungi berbagai rumah warga dan berbincang dengan mereka tentang pentingnya menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. Dalam obrolan santai tersebut, Bhabinkamtibmas memberikan imbauan agar warga selalu waspada dan berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan.

“Kami selalu mengedepankan kebersamaan dan kerja sama dengan warga dalam menjaga kamtibmas di wilayah ini. Dengan berkomunikasi dan memberikan imbauan, kami berharap masyarakat dapat lebih waspada terhadap potensi gangguan kamtibmas dan bersedia melaporkan kejadian yang mencurigakan kepada aparat kepolisian,” kata Bripka Dani Suanda.

Kegiatan silaturahmi dan penyuluhan kamtibmas ini merupakan salah satu upaya Polsek Sindangwangi dalam menjaga situasi aman dan damai di tengah-tengah masyarakat. Bripka Dani Suanda juga siap menjawab pertanyaan dan menerima masukan dari warga terkait keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka.

Masyarakat yang ditemui Bhabinkamtibmas merespons positif kehadiran polisi dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban wilayah mereka. Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara polisi dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif di Sindangwangi.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *