INDRAMAYU – AIPDA Wartono D.Y., S.H., Bhabinkamtibmas Polsek Lohbener, bersama SERTU Casmana, melaksanakan kegiatan sambang warga di Desa Legok, Kecamatan Lohbener, Kabupaten Indramayu. Kamis (14/11/2024)
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara aparat keamanan dan masyarakat serta memberikan edukasi mengenai pentingnya menjaga situasi kamtibmas di lingkungan setempat.
Dalam kesempatan tersebut, AIPDA Wartono dan SERTU Casmana menyampaikan beberapa pesan kamtibmas yang diharapkan dapat diimplementasikan oleh masyarakat.
Beberapa pesan yang disampaikan antara lain menjaga situasi kamtibmas di lingkungan masing-masing agar tetap aman dan kondusif.
Mereka juga mengimbau agar mengawasi anak muda/remaja agar terhindar dari bahaya miras (minuman keras) dan tindakan yang merugikan diri sendiri dan orang lain.
“Segera melaporkan kepada Bhabinkamtibmas dan Babinsa jika ada kejadian yang mencurigakan atau tidak biasa di lingkungan sekitar,” kata Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Lohbener, KOMPOL H. Nurani
Lebih dari itu Lanjut Kapolsek, keduanya juga mengimbau warga agar melindungi harta benda dari potensi pencurian dan penipuan yang sering dilakukan oleh orang yang tidak dikenal.
Berpartisipasi aktif dalam kegiatan Satkamling untuk meningkatkan kewaspadaan dan keamanan lingkungan, tambahnya
“Menjalin kerjasama yang baik antara masyarakat dengan pihak Kepolisian dan TNI untuk menciptakan situasi yang aman dan damai,” ungkap Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata.
Kapolsek Lohbener, KOMPOL H. Nurani, menjelaskan bahwa kegiatan sambang dan komunikasi ini sangat penting sebagai upaya preventif dalam menjaga keamanan, ketertiban, serta menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk berperan aktif dalam menciptakan lingkungan yang aman.
“Kami harap masyarakat semakin sadar dan ikut serta dalam menjaga keamanan, agar situasi menjelang Pilkada 2024 tetap kondusif,” ujar KOMPOL H. Nurani.