Bhabinkamtibmas Polsek Gabuswetan Perkuat Interaksi Dengan Masyarakat Melalui Sambang dan Pengecekan Pos Satkamling

 

Indramayu – Personil Polsek Gabuswetan jajaran Polres Indramayu Polda Jabar terus memperkuat hubungan dengan masyarakat melalui kegiatan sambang dan pengecekan pos Satuan Keamanan Lingkungan (Satkamling).

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keterlibatan masyarakat dalam menjaga keamanan di wilayah mereka. Senin (16/10/2023).

Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Gabuswetan, AKP Agus Kristiana, menyatakan pentingnya interaksi langsung dengan masyarakat dalam menjaga situasi keamanan yang kondusif.

“Melalui kegiatan sambang dan pengecekan pos Satkamling, kami ingin membangun kepercayaan dan keterlibatan masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan,” ujarnya.

Dalam kegiatan tersebut, personil Polsek Gabuswetan melakukan tatap muka dengan warga Desa Sekarmulya, Kecamatan Gabuswetan, Kabupaten Indramayu.

Mereka bertukar informasi, mendengarkan keluhan, dan memberikan himbauan terkait upaya pencegahan tindak kriminalitas.

“Penting bagi kami untuk mendengarkan aspirasi dan pengalaman langsung dari masyarakat. Hal ini memungkinkan kami untuk lebih memahami kebutuhan mereka dan meningkatkan pelayanan keamanan,” tambah AKP Agus Kristiana didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPDA Tasim.

Tak hanya melakukan tatap muka, personil Polsek Gabuswetan juga melakukan pengecekan dan kontrol terhadap Pos Satkamling di Desa Sekarmulya. Hal ini bertujuan untuk memastikan pos Satkamling berfungsi dengan baik dan memberikan kontribusi positif dalam menjaga keamanan lingkungan.

Kapolsek berharap, kegiatan ini dapat meningkatkan rasa keamanan dan kenyamanan masyarakat.

“Kami berkomitmen untuk selalu hadir dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Kerja sama dan sinergi dengan masyarakat adalah kunci dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi semua,” tutup AKP Agus Kristiana.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *