Bhabinkamtibmas Polsek Gabuswetan Dampingi Petani Tingkatkan Produktivitas Sayuran

Indramayu – Aiptu Rudiyanto, selaku Bhabinkamtibmas Polsek Gabuswetan, Polres Indramayu Polda Jabar monitoring pertanian terbatas di Desa Kedokangabus, Kecamatan Gabuswetan, Kabupaten Indramayu, Senin (13/1/2025).

Lahan tersebut ditanami sayuran sebagai bagian dari program ketahanan pangan.

“Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan terhadap program pemerintah dalam meningkatkan produktivitas pangan di wilayah hukum Polsek Gabuswetan.,” kata Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Gabuswetan, AKP Agus Kristiana.

Pemantauan yang dilakukan Aiptu Rudiyanto ini bertujuan untuk memastikan tanaman jagung tumbuh dengan baik serta memberikan pendampingan kepada petani.

Kapolsek Gabuswetan, AKP Agus Kristiana, menegaskan pentingnya sinergi antara Polri dan masyarakat dalam mendukung program ketahanan pangan.

“Kami terus berupaya membantu petani agar dapat memanfaatkan lahan secara maksimal sehingga hasil panen dapat memenuhi kebutuhan pangan lokal,” ujar AKP Agus Kristiana didampingi Kasi Humas Polres Indramayu Iptu Junata.

Dalam hal ini Polsek Gabuswetan mengajak masyarakat untuk aktif memanfaatkan lahan yang ada demi mewujudkan kemandirian pangan.

“Mari kita bersama-sama wujudkan ketahanan pangan yang kokoh untuk masa depan yang lebih baik,” tutup AKP Agus Kristiana.

“Dukungan ini memberikan semangat bagi kami untuk terus bekerja keras mengelola lahan,” tuturnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *