Majalengka,– Bhabinkamtibmas Polsek Dawuan, Polres Majalengka, Polda Jabar, Aipda Devi Andriyana, terus aktif menjalin silaturahmi dan memberikan imbauan kamtibmas kepada warga binaannya. Kali ini, Aipda Devi Andriyana melakukan blusukan dengan menyambangi warga di Desa Bojongcideres, Kecamatan Dawuan, Kabupaten Majalengka. Senin (22/7/2024).
Kegiatan ini bertujuan untuk mendekatkan polisi dengan masyarakat, serta menyampaikan pesan-pesan penting terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Aipda Devi Andriyana mengajak warga untuk selalu waspada terhadap potensi kejahatan dan berperan aktif dalam menjaga lingkungan agar tetap aman dan kondusif.
Di tempat terpisah, Kapolres Majalengka, Polda Jawa Barat, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR., melalui Kapolsek Dawuan, IPTU Asep Saepudin, S.Pd., menyatakan dukungannya terhadap inisiatif yang dilakukan oleh anggotanya. “Kegiatan ini sangat penting untuk memperkuat hubungan antara polisi dan masyarakat, serta menciptakan lingkungan yang aman dan harmonis,” ujar Kapolsek Dawuan.
Dengan kegiatan seperti ini, diharapkan masyarakat dapat lebih mengenal dan dekat dengan pihak kepolisian, serta bersama-sama menciptakan suasana yang aman dan nyaman di lingkungan masing-masing.
#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar