Bhabinkamtibmas Polsek Cigasong Aktif Sambang Warga Jelang Pilkada 2024 mjl

 

Majalengka,- Untuk menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif menjelang Pilkada 2024, Kepolisian Sektor (Polsek) Cigasong melalui Bhabinkamtibmas terus menggiatkan safari sambang ke warga di wilayah binaannya. Pada Kamis (19/09/2024), Bripka Amus ZL melakukan kunjungan ke sejumlah warga di Desa Baribis, Kecamatan Cigasong, Kabupaten Majalengka.

Dalam kunjungan tersebut, Bripka Amus ZL menyampaikan pesan-pesan penting terkait Kamtibmas. Ia mengajak masyarakat untuk turut berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka. “Kami berharap melalui kegiatan ini tercipta koordinasi yang sinergis dan dapat mencegah kerawanan Kamtibmas menjelang Pilkada 2024. Semoga situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif seperti yang kita inginkan,” ujar Bripka Amus ZL.

Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Cigasong, AKP Sarjio, S.E., M.H., menekankan pentingnya kegiatan sambang ini dalam upaya mendekatkan polisi dengan masyarakat. “Kegiatan sambang oleh Bhabinkamtibmas seperti ini sangat penting untuk menjaga komunikasi yang baik dengan warga dan memastikan bahwa situasi Kamtibmas tetap terjaga dengan baik. Kami berharap semua pihak dapat bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban menjelang Pilkada,” katanya.

Kegiatan sambang ini diharapkan dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan, serta mencegah potensi konflik yang dapat timbul menjelang Pilkada. Dengan adanya upaya proaktif dari Polsek Cigasong, diharapkan wilayah Desa Baribis dan sekitarnya dapat menghadapi Pilkada 2024 dengan aman dan damai.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *