Bhabinkamtibmas Polsek Bantarujeg Ajak Warga Aktif Laksanakan Ronda Malam untuk Jaga Keamanan S1

 

Majalengka – Menjaga keamanan di suatu lingkungan tidak hanya menjadi tanggung jawab aparat keamanan, melainkan merupakan tanggung jawab bersama. Bhabinkamtibmas Polsek Bantarujeg, Polres Majalengka, Polda Jabar, Bripda Bagas Farhan Taab, mengajak warga untuk terus berperan aktif melaksanakan ronda malam. Ajakan ini disampaikan saat Bripda Bagas ditemui di lokasi salah satu pos Satkamling di Desa Wadowetan, Kecamatan Bantarujeg, Kabupaten Majalengka, pada Jumat dini hari (23/5/2024).

“Dengan memberdayakan Satkamling melalui peran serta masyarakat, kita bukan saja mengantisipasi terhadap para pelaku kejahatan, tetapi juga sebagai sarana deteksi dini untuk mencegah terjadinya bencana alam atau kebakaran,” ujar Bhabinkamtibmas Bripda Bagas.

Bripda Bagas Farhan Taab juga menambahkan, “Dengan keberadaan ronda malam yang terjadwal, warga setidaknya dapat mengurungkan niat para pelaku kejahatan dan memastikan tidak adanya korban jiwa saat terjadi bencana alam maupun kebakaran. Selain itu, warga pun dapat beristirahat dengan lebih tenang dan aman.”tambahnya.

Sesuai arahan dari Kapolres Majalengka, Polda Jabar, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR., melalui Kapolsek Bantarujeg, AKP Dodo Haryanto, “Pembinaan yang dilaksanakan para Bhabinkamtibmas dengan memberdayakan masyarakat untuk ikut serta dalam Pam Swakarsa melalui wadah Satkamling akan menciptakan suasana lingkungan yang aman dan kondusif di masyarakat.”pungkasnya.

“Harapan kita bersama, melalui jalinan kemitraan yang harmonis, Polri akan semakin dekat dengan masyarakat,” pungkas Kapolsek Bantarujeg, AKP Dodo Haryanto.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *