Jember-Mendapat kabar ada pengungsi dari Erupsi Gunung Semeru kabupaten Lumajang datang ke kecamatan kencong, pihak Mapolsek bersama Komunitas sosial media Kencong kota tua berikan bantuan makanan dan obat obatan.
Selain itu, pihak Mapolsek dalam kesempatan yang sama melakukan tindakan menghibur para warga pengungsi yang berada di Dusun Krajan C, Desa Wonorejo Kecamatan kencong.
“Kami bersinergi dengan jajaran Desa dan komunitas kencong kota tua memberikan bantuan dan juga Lakukan Kegiatan trauma healing kepada warga terdampak dengan cara mengajak mereka bercerita dan juga bersenda gurau, hal itu kami lakukan agar mental mereka terutama anak anak cepat pulih akibat tragedi semeru sabtu kemarin,” Kata Akp Adri s, Kapolsek kencong.
Sementara itu, pihak kepala Desa Wonorejo bernama Samian yang desanya ditempati para pengungsi dari Gunung Semeru juga melakukan upaya salah satunya mendatangkan para Guru sekolah untuk memberikan edukasi kepada anak anak yang juga jadi korban erupsi Gunung.
“Kami pemdes Wonorejo bertanggung jawab penuh kepada pengungsi, mulai dari kebutuhan dan juga memulihkan mental korban erupsi dengan cara kami bersinergi bersama muspika kecamatan kencong dan Komunitas kencong kota tua,” Tutur Samian.
Terpisah, Ahmad Safi’i, Koordinator komunitas kencong kota tua yang mendapat informasi adanya pengungsi dari kabupaten Lumajang yang menempati rumah warga di Desa wonorejo langsung melakukan tindakan.
“Kami dapat informasi dari Mapolsek Kencong, dan hari ini kami langsung datang ke lokasi dan berikan bantuan sembako dan obat obatan dan juga susu dan pempes bagi para pengungsi,” tuturnya. (Humas Polres Jember)