Magetan.buserjatim.com – Babinsa Koramil 0803/04 Parang Sertu Soetrisno melaksanakan kegiatan pendampingan kepada Dinas UPT PLKB Kec. Parang dan Kader Posyandu dalam pelaksanaan Sosialisasi Stunting di Desa Ngaglik, Kec.Parang Kab. Magetan Selasa (27/06/2023).
Pendampingan Babinsa koramil 0804/04 Parang dalam pemasangan stiker stunting di wilayah binaan ini sebagai wujud kepedulian terhadap kesejahteraan warganya. Stunting adalah masalah kurang gizi kronis yang disebabkan oleh kurangnya asupan gizi dalam waktu yang cukup lama, sehingga mengakibatkan gangguan pertumbuhan pada anak yakni tinggi badan anak lebih rendah atau pendek (kerdil) dari standar usianya.
“Kegiatan ini bertujuan agar anak-anak Indonesia dapat tumbuh dan berkembang secara optimal dan maksimal, dengan disertai kemampuan emosional, sosial, dan fisik yang siap untuk belajar, serta mampu berinovasi dan berkompetisi di tingkat global.” Pungkas sertu soetrino(R 04)