Apel Kesiapan Pengamanan Tawur Kesanga Wakapolsek Kuta Tekankan Jangan Bosan Berikan Himbauan Protokol Kesehatan

DENPASAR, BUSERJATIM.COM-
Polda Bali – Polresta Denpasar – Polsek Kuta. Penekanan dan arahan pimpinan kepada personil yang melaksanakan tugas pengamanan, untuk tidak pernah bosan memberikan himbauan dan teguran kepada warga tentang protokol kesehatan upaya meminimalisir penyebaran Covid-19.

Demikian yang diungkapkan oleh Wakapolsek Kuta Polresta Denpasar AKP I Ketut Budiarsana, S.H., yang mewakili Kapolsek Kuta ketika memimpil kegiatan Apel Kesiapan Pengamanan Pecaruan Tawur Kesanga, bertempat di halaman Mapolsek Kuta jalan Raya Tuban Kuta Badung. Rabu, 02/03/2022 sore.

“Dalam pelaksanaan Apel Kesiapan Pengamanan, kami menegaskan sesuai perintah pimpinan satuan atas untuk selalu koordinasi dengan Instansi Terkait dan tidak bosan berikan himbauan terkait protokol kesehatan,” ucap Wakapolsek Kuta.

Kapolsek Kuta Kompol Orpa SM Takalapeta, S.H., secara terpisah mengatakan bahwa dalam upaya menekan dan meminimalisir penyebaran Covid-19 khususnya pada aktivitas keagamaan masyarakat, personil yang terlibat dalam pengamanan agar senantiasa berkoordinasi dengan aparat terkait serta tetap berikan himbauan dan teguran tentang Disiplin Protokol Kesehatan. Tetap Selalu Menjaga Prokes 5 M.

(Tmr/Team-KT33)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *